Sukses di tanah air, tak membuat puas begitu saja para selebriti ini. Mereka bahkan beralih ke luar negeri untuk membangun karier di pasar internasional. Dengan kemampuan yang mereka miliki beberapa selebriti ini pun sudah bisa mendunia lewat karya-karya kerennya. Siapa saja mereka? Simak ulasannya berikut ini.
1. Agnez Mo
Wanita yang sudah memulai kariernya sejak berumur 6 tahun ini memang selalu mengucapkan ‘Go International’ sebagai cita-citanya. Memiliki motto ‘Dream, believe, and make it happen’, penyanyi bernama asli Agnez Monica ini memang bisa membuktikan kata-katanya sendiri.
Tahun 2017 menjadi tahun penting bagi Agnez Mo karena Ia akhirnya merilis album internasional pertamanya bertajuk ‘X’. Lagu ‘Long As I Get Paid’ dan ‘Damn I Love You’ pun sukses memanjakan telinga pendengar musik setia di seluruh penjuru dunia. Dan yang terbaru, Agnez Mo juga dikabarkan akan berkolaborasi dengan Chris Brown.
2. Cinta Laura
Cinta Laura yang sudah merasakan sukses di usia muda lewat debut akting sinetron di tanah air, tak begitu saja terlena dengan popularitasnya. Cinta bahkan tetap mengejar pendidikannya hingga lulus dari Columbia University, New York.
Wanita yang kini berusia 24 tahun tersebut juga tengah merambah karier di dunia perfilman Hollywood. 'The Ninth Passenger', 'Crazy For The Boys', 'TAR', dan film pendek 'Goodnight' adalah judul-judul film yang diperankan Cinta selama di Amerika.
3. Joe Taslim
Pria kelahiran Palembang yang sangat jago bela diri ini mulai dikenal publik setelah berperan sebagai Jaka dalam film ‘The Raid: Redemption’. Dari sana lah karier Joe Taslim mulai melesat naik dan bisa beradu akting di kancah internasional. Joe tercatat tampil di film 'Fast and Furious 6' serta 'Star Trek: Beyond'. Film korea berjudul 'Swordsman' juga akan menambah daftar film internasional Joe ketika tayang di tahun 2018 mendatang.
4. Rich Chigga
Berawal dari viralnya video klip berjudul ‘Dat $tick’ di Youtube. Cowok kelahiran tahun 99 ini pun langsung melejit di tanah air dan segera mendunia. Pemilik nama asli Brian Imanuel ini pun sudah melakukan konser tur pertamanya di Amerika Serikat pada April 2017 lalu.
Lama tak pulang ke Indonesia karena sibuk berkarier di luar negeri, Rich Chigga akan segera menyapa penggemar Indonesia dalam event Djakarta Warehouse Project 2017 yang digelar pada 15 dan 16 Desember di JIEXPO Kemayoran, Jakarta.
Artikel Asli