loading...

Sunan Kalijaga Bantah Siapkan Ratusan Pengacara Untuk Perceraian Putrinya

Sunan Kalijaga
©KapanLagi.com
Putri pengacara Sunan Kalijaga saat ini tengah dalam tahap menuju perceraian.
Meski usia pernikahan pasangan muda Taqy Malik dan Salmafina Khairunnisa baru 3 bulan, namun hubungan mereka tengah dalam ambang perpisahan. Sebagai seorang ayah, pengacara yang kerap menangani artis yaitu Sunan Kalijaga tentu mengharapkan yang terbaik. Namun ia membantah kabar yang menyebutkan hendak mempersiapkan 300 pengacara demi sang buah hati.
"Ini kan hanya urusan rumah tangga ya. Kok dibikin heboh, kok dibikin kayak kasus apa gitu. Ini kan cuma urusan hati, justru makanya saya kaget. Untuk apa mempersiapkan ratusan pengacara," ujar Sunan Kalijaga di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Rabu malam (20/12).
Ketika berbicara di depan media, Sunan juga bersama sang anak. Namun Salmafina lebih banyak menangis dan tak bisa diajak bicara. Di sisi lain, untuk mengurus perceraian bagi Sunan tak butuh terlalu banyak pengacara.
Sunan Kalijaga tangani proses perceraian putrinya. Cr: KapanLagi.com/Bayu Herdianto
"Nanti kalau dibutuhkan saya rasa banyak volunteer lah. Lagipula ini bukan kasus apa-apa, bukan kasus yang ngeri, yang harus pakai pengacara banyak. Nggak usah 300, tiga aja bagi saya kebanyakan. Emang lagi sepi kasus sampai urusin perceraian anak saya," tuturnya.
Taqy dan Salma menikah pada tanggal 16 September 2017 silam di usia yang masih sangat belia. Salma saat ini baru berusia 18 tahun, sementara suaminya yang tengah kuliah di Mesir baru berusia 20 tahun. Di sisi lain Sunan memastikan bahwa saat ini putrinya tengah bersiap menuju proses perceraian.
"Iya. Kan nggak mungkin dia bertepuk sebelah tangan," tandasnya.
(kpl/abs/sjw)
Artikel Asli