loading...

Telepon Disambungkan Secara Langsung, Anji eks Drive Protes di Medsos

Telepon disambungkan secara langsung, Anji eks Drive protes di medsos
Anji tak bersedia memberikan klarifikasi terkait permasalahan anak dengan Sheila Marcia.
Penyanyi Erdian Aji Prihartanto atau akrab disapa Anji mengungkapkan rasa kekesalannya pada kru sekaligus tim salah satu program televisi (TV). Program yang dipandu oleh Uya Kuya ini bertajuk Pagi-Pagi Pasti Happy. Dalam salah satu segmen, Sheila Marcia menjadi bintang tamu dan sang presenter mengulik kembali permasalahan buah hatinya dengan mantan kekasih, Anji.
Pihak manajemen televisi ini menelepon Anji secara langsung. Sambungan telepon dengan Anji pun telah terhubung. Namun demikian, suami dari Wina Natalia ini tak bersedia memberikan klarifikasi terkait permasalahan anak dengan Sheila Marcia. Sambungan telepon tersebut pun berakhir.
Melalui akun Instagramnya, Anji memberikan klarifikasi tentang sambungan telepon dalam acara Pagi-Pagi Pasti Happy yang brilio.net kutip pada Senin (11/12).
foto: Instagram/@duniamanji
"HAK NARASUMBER. Dear p3htranstv, saya tadi ditelpon oleh Produser atau entah siapa dari Pagi-pagi Pasti Happy, diminta kesediaannya untuk live on air untuk membuat klarifikasi atau apapun. Saya tadi bilang, tidak bersedia..
Kenapa saya tidak bersedia?Karena saya selalu dibilang pencitraan dan pemanfaatan anak oleh pihak Sheila. Saya juga diminta untuk lebih baik mengurusi 4 anak saya di rumah daripada mengurusi hidup Leticia.Jadi memang itulah yang saya lakukan sekarang. Saya fokus mengurus 4 anak lain yang tinggal si rumah bersama saya, karena tidak mau dianggap pencitraan.Yang saya minta juga memasukkan nama di akte, bukan tes DNA. Tapi beritanya diputar balik jadi sepertinya saya tidak mengakui anak. Itu SALAH ARAH. Beberapa kali saya sudah membicarakan ini.Kadang niat baik untuk peduli memang bisa disalahartikan. Akhirnya saya memilih untuk diam..
Intinya, tadi saya bilang bahwa saya tidak bersedia di-on air-kan. Biar nanti diselesaikannya bukan di TV.Tapi kenapa tiba-tiba langsung on air dan terhubung dengan Host? Saya baca beberapa komentar di postingan ahwa "Lembaga Penyiaran tidak boleh menyiarkan materi program siaran langsung maupun tidak langsung tanpa persetujuan terlebih dahulu dan konfirmasi narasumber, kecuali untuk kepentingan publik yang tinggi."
.
Saya rasa ini bukan kepentingan publik yang tinggi ya. Tolong diperhatikan," kata Anji lewat postingan di akun Instagram pribadinya, Senin (11/12).
Anji memberikan penjelasan alasan dirinya enggan bersedia memberikan klarifikasi terkait masalah anak dengan Sheila Marcia secara langsung. Postingan tersebut pun mendapat reaksi beragam dari warganet. Tak sedikit yang merasa setuju dengan aksi yang dilakukan pelantun tembang Dia.
"Setuju manji!! Lagian, suka bingung deh sma artis2 yg lain, kok seneng yah ngumbar masalah keluarga u/ dijadikan konsumsi publik?," kata akun @ryanovadya.
"Good. Brprilaku sopan dan cepat mbmberi klarifikasi akan lebih memperkecil timbulnya fitnah. God bless u mas @duniamanji sy yakin anda org brtanggung jawab," ungkap akun @heni_sulistiya27.
Sementara itu banyak warganet yang menilai acara yang dipandu Uya Kuya ini kurang baik.
"Itu acara emng Gajelas manji, adu domba manusia," kata akun @ilshakh.
"Betul bahwa narsum punya HAK JAWAB dan HAK TOLAK, kak @duniamanji . Heran deh kenapa acara ghibah, mengadu domba gak mutu begituan masih tayang di tv. KPI harusnya bertindak pada acara gak berfaedah seperti itu," ujar akun @ellianasusan.
Artikel Asli