Film Disney Mulan versi live action dipastikan telah mendapatkan dua bintang China Gong Li dan Jet Li. Keduanya akan bergabung dengan Donnie Yen dan Liu Yifei.
The Hollywood Reporter secara eksklusif melaporkan bahwa Jet Li akan memerankan kaisar China yang memerintahkan mobilisasi pasukan lewat program wajib militer bagi satu pria dari setiap rumah tangga.
Tokoh utama Hua Mulan, yang diperankan Liu Yifei, akan menyamar sebagai seorang pria, sehingga ayahnya yang sudah tua tak harus bergabung dengan program wajib militer itu.
Jet Li meripakan salah satu aktor terbaik di China. Setelah menjuarai berbagai kompetisi seni bela diri wushu, ia kemudian menjadi mega-bintang di Asia lewat film-film populer sepertiShaolin Temple (1982) dan Once Upon A Time in China (1991).
Pria kelahiran Beijing ini membuat debut di Hollywood lewat film Lethal Weapon 4(1998), kemudian dilanjutkan dengan Romeo Must Die (2000). Ia pun terlibat dalam penggarapan Hero (2002), The Warlords (2007), dan serial Expendables (2010).
Gong Li telah sejak lama dikenal sebagai salah satu aktris paling bersinar di China. (REUTERS/Andrew Kelly)
Sementara, Gong Li telah sejak lama dikenal sebagai salah satu aktris paling bersinar di China. Inspirasi utama sineas Zhang Yimou ini debut dengan Red Sorghum (1988), dan membintangiThe Story of Qiu Ju (1992), Curse of the Golden Flower (2006), dan yang terbaru Coming Home (2014).
Gong Li juga beraksi di sejumlah film berbahasa Inggris, termasuk Memoirs of A Geisha (2005), Miami Vice (2006), dan Hannibal Rising (2007).
Selain keempat bintang di atas, film live action Mulan juga dipastikan akan dibintangi aktris China-Vietnam Xana Tang yang akan berperan sebagai kakak perempuan Mulan. Bintang yang kini berdomisili di Selandia Baru ini sebelumnya pernah bermain dalam serial film Filthy Rich, The Letdown, dan Dead Lucky.
Donnie Yen akan berperan sebagai Commander Tung dalam film yang akan disutradarai oleh Niki Caro ini.
Mulan, yang tanggal perilisannya diundur hingga 27 Maret 2020 ini, akan mulai proses syuting pada Agustus mendatang di China dan Selandia Baru.