loading...

5 Selebriti yang Merayakan Natal Secara Sederhana

Selebriti yang rayakan Natal. (Foto: Instagram/Like Comment 23,060 likes mike_lewis
Bagi umat nasrani, hari Raya Natal merupakan momen yang pas untuk berkumpul dan merayakannya bersama keluarga. Apalagi, pada hari-hari biasa, mereka tengah disibukan dengan sejumlah pekerjaan di dunia hiburan.
Sehingga hari Natal jadi kesempatan mereka untuk bisa kumpul secara utuh dengan keluarga. Baik liburan atau sekadar makan malam bersama keluarga.
Beberapa selebriti berbagi momen tersebut lewat unggahan foto di akun Instagramnya. Berikut kumparan (kumparan.com) memilih sejumlah selebriti yang merayakan Natal dengan Keluarga.
1. Ruben Onsu
Presenter Ruben Onsu menjadi salah satu selebriti yang ikut merayakan hari Natal. Pada Natal kali ini, Ruben pun merayakan secara sederhana. Tidak ada pesta atau kegiatan yang menguras biaya banyak.
Ia bersama istri, Sarwendah, dan putrinya, Thalia Putri Onsu, memilih untuk merayakan Natal dengan berdoa ke gereja dan kumpul bersama. Usai beribadah, mereka langsung menyambangi makam mendiang orangtuanya di TPU Pondok Ranggon.
Tak hanya itu, Ruben, Sarwendah dan anaknya juga menyambangi makam sahabat, Julia Perez dan Olga Syahputra. Mereka terlihat begitu khusyuk berdoa sesuai dengan keyakinannya.
Keluarga Jupe juga turut melayat ke makam mantan istri Gaston Castano tersebut. Sebelum meninggalkan makam, mereka juga tidak lupa menabur bunga ke makam tersebut.
2. Mike Lewis
Pemain film sekaligus model, Mike Lewis, juga ikut membagikan momen perayaan Natal di akun Instagramnya. Dalam unggahan tersebut, terlihat Mike merayakan Natal secara sederhana dengan sang ibu dan putranya, Kenzou Leon Blezynski Lewis. 
Mereka duduk di lantai dan berfoto di depan pohon natal sambil memakai topi santa. Dalam unggahan foto itu pula, mantan suami Tamara Bleszynski ini mengucapkan selamat Natal pada kolom keterangan foto yang diunggah ke akun Instagramnya.
"Want to say Merry Christmas to everyone. Love this time of year.. No matter what religion you are.. There is always time to appreciate people you love. I will take any excuse. Merry Christmas to you all.. From Mom, Kenzou, and Me. #merrychristmas#HappyHolidays#family#loved#spreadjoy," tulis Mike.
3. Daniel Mananta
Presenter Daniel Mananta juga menjadi salah satu selebriti Tanah Air yang merayakan Natal secara sederhana. Setelah menjalani ibadah ke gereja pada pagi hari, Daniel memilih untuk menjadi pelayan bagi anak-anak dari panti asuhan, orang-orang panti jompo untuk makan siang bersama.
Kegiatan tersebut berlangsung di SMA Kolese Gonzaga, Pejaten Barat, Jakarta Selatan pada Minggu (25/12). Dalam acara tersebut, mantan VJ MTV ini mengaku sengaja meluangkan waktu untuk merayakan Natal bersama mereka.
"Kita makan siang Natal 2017 mengundang adik-adik dari panti asuhan, dari panti jompo dan dari sekolah damai. Saya di sini sebagai pelayan, mereka adalah bintang tamunya. Mereka mendapatkan lima set menu, ada mie goreng, bakso, ayam goreng, sate ayam dan es krim,” kata Daniel.
Pria kelahiran Jakarta itu pun berharap agar di setiap Natal bisa menyebarkan kebaikan, dan ingin memperlihatkan toleransi antar umat beragama. Apalagi, pada acara tersebut, tidak hanya umat nasrani saja yang terlibat, namun umat muslim juga diperbolehkan mengikuti kegiatan sosial tersebut.
“Setiap Natal sebisa mungkin kita menyebarkan kedamaian Natal. Kita bisa lihat, ini bukan dari umat nasrani aja yang kita layani, tapi dari semuanya,” tutur pria berumur 36 tahun itu.
“Kita berharap di Indonesia ini, melihat kedekatan kita antar agama, toleransi, dan lain-lain,” sambungnya.
4. Glenn Alinskie
Selebriti Tanah Air yang ikut merayakan Natal lainnya yakni pesinetron Glenn Alienski. Ia ikut merayakan bersama istri, Chelsea Olivia, dan anaknya yang baru berusia satu tahun, Natusha Olivia Alinskie.
Tak hanya mereka saja, Glenn juga merayakan Natal dengan makan malam pada 24 Desember di salah satu restoran, dengan orangtua dan kakaknya. Beberapa momen saat merayakan Natal juga diunggah melalui fitur Instagram Story Glenn dan Chelsea.
Nuansa merah mendominasi makan malam Glenn bersama keluarganya. Tak hanya makan malam bersama. Mereka juga tidak lupa menunaikan ibadah misa di gereja.
"Have a holly jolly Christmas this year!!" tulis Glenn pada keterangan foto yang diunggahnya, Senin (25/12).
5. Tamara Geraldine
Presenter Tamara Geraldine juga memiliki cara tersendiri untuk merayakan Natal tahun ini. Meskipun ia adalah seorang selebriti, namun caranya dalam merayakan Natal sangatlah sederhana, begitu jauh dari kesan mewah.
Wanita berusia 43 tahun tersebut memilih untuk merayakan Natal bersama dengan keluarga di kediamannya, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.
Ia memasak berbagai macam hidangan sederhana seperti Nasi Madura, Maccaroni Schotel, dan Bakso. Semuanya ia masak sendiri, tanpa bantuan dari asisten rumah tangga.
"Keseharian aku ya gini biasa, masak sendiri, ngurus rumah sendiri, enggak ada pembantu, aku enggak mau dibikin terlalu dramatis," ungkapnya saat ditemui di kediamannya, Senin (25/12).
Bagi Tamara, merayakan Hari Raya tidaklah harus dengan cara yang mewah. Cukup dengan berbagi dengan sesama, itu lebih indah dan lebih dari cukup.
"Yang aku lakukan sama kayak yang kalian lakukan, enggak harus baju baru 'kan, yang penting itu makna (Hari Raya)nya. Kayak gini, ngumpul sama keluarga, bisa masak, emang heroik banget? Biasa aja 'kan? Ini yang aku lakukan enggak luar biasa sama sekali," kata Tamara.
"Semua perempuan pasti bisa, dari ngepel, nyuci baju, emang apa? Luar biasa? Enggak kan? Semua istri, semua ibu harus bisa kan melakukan itu semua," lanjutnya
Artikel Asli